KRITERIA DAN SKALA PENILAIAN PROGRAM SARJANA / DIPLOMA 3

 

KRITERIA DAN SKALA PENILAIAN

PROGRAM SARJANA / DIPLOMA 3

 

No

Nilai

Skala

Kriteria

 

 

 

1

A

80 – 100

Istimewa. review menunjukkan orisinalitas ide/argumen dan analisis yang baik. Review komprehensif dan lengkap yang dengan jelas menunjukkan pemahaman yang mendalam tentang topik yang ditanyakan. Koherensi ide dan struktur yang bagus dalam paragraf, penggunaan sitasi sesuai dan relevan terhadap topik.

 

 

2

B+

74 - 79,99

Sangat Baik. Penulisan baik disertai bukti (gambar, diagram, tabel) yang relevan. Pengetahuan topik dan logika pemahaman yang baik. Beberapa ide kurang dijelaskan dengan tepat tapi kemampuan penggunaan bukti cukup, didukung dengan sumber bacaan yang sesuai.

 

 

3

B

68 - 73,99

Baik. Menunjukkan kemampuan untuk memahami jurnal/paper, didukung materi yang baik dari hasil bacaan yang relevan. ISekitar 50% isi tidak dijelaskan secara detail atau pernyataan tidak didukung bukti yang relevan dan kurangnya sitasi.

 

 

4

C+

62 - 67,99

Cukup Baik. Kualitas isi dan pemahaman tentang isu/pertanyaan masih dalam level bisa diterima. review menunjukkan pengetahuan mendasar dengan didukung bukti (gambar, diagram, tabel) yang sesuai. Orisinalitas isi kurang baik, susunan, struktur dan format laporan cukup baik.

 

 

5

C

56 - 61,99

Cukup. Pemahaman dan penguasaan materi yang ditulis masuk akal sesuai isu/pertanyaan, tetapi kurang didukung argumen yang relevan. Bukti material yang ditunjukkan ada tapi sitasi tidak ditulis secara baik. Isi laporan berisi penjelasan yang bersifat deskriptif dan kurang relevan.

 

 

6

D

45 - 55,99

Kurang. Struktur isi kurang baik dan beberapa bukti (gambar, diagram, tabel) tidak relevan. Sebagian besar isi diperoleh hanya dari bahan kuliah dan kurang dari sumber bacaan lain. Sitasi tidak ditulis dengan baik.

 

 

 

7

E

< 45

Tidak Lulus. Kualitas isi pada level yang tidak bisa diterima. Kurangnya kemampuan dalam menjelaskan topik/isu yang direview. Struktur isi tidak terorganisasi dengan baik. Gambar, diagram dan tabel tidak relevan. Orisinalitas isi sangat diragukan. Kemampuan komunikasi dan presentasi yang tidak baik.

Comments

Popular posts from this blog

MAKALAH PERKEMBANGAN MASA REMAJA ( PERKEMBANGAN SEPANJANG HAYAT) PSIKOLOGI

Teori Gestalt Psychology by Max Wertheimer

Perkembangan fisik dan kognitif dewasa madya perspektif perkembangan sepanjang hayat